Foto : Wakil Bupati Padang Lawas Utara Hariro Harahap saat membuka acara Tes Kompetensi, (6/12). |
PADANG LAWAS UTARA - Proses lelang Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) untuk pengisian jabatan eselon II yang kosong pada Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara terus bergulir. Setelah mengikuti proses seleksi administrasi, sebanyak 15 orang peserta lelang JPTP yang sebelumnya dinyatakan lolos seleksi administrasi, mengikuti Tes kompetensi assesment center yang dilaksanakan di aula serbaguna Kantor Bupati Padang Lawas Utara, Senin (6/12/2021).
Wakil Bupati Padang Lawas Utara Hariro Harahap dalam sambutannya saat membuka kegiatan menyampaikan bahwa untuk meningkatkan kualitas dan profesionalitas aparatur, maka salah satu cara yang harus dilakukan adalah menciptakan birokrasi yang efektif dan efisien melalui pengembangan SDM Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memiliki integritas dan kompetensi tinggi yang dapat berfungsi sebagai pendorong dan penggerak reformasi birokrasi dan pembangunan serta perekat persatuan dan kesatuan bangsa.
Seleksi tersebut bertujuan untuk pelaksanaan pengembangan karier, pengembangan kompetensi serta promosi PNS secara kompetitif dan terbuka bagi calon pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang dilakukan transparan, objektif dan akuntabel.
“Saya berharap, melalui seleksi ini nantinya dapat terpilih calon pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang mempunyai komitmen reformasi birokrasi, serta memiliki kompetensi baik manajerial, teknis maupun sosio cultural sebagaimana yang diatur dalam peraturan Menpan RB nomor 38 tahun 2017 tentang standar kompetensi ASN,” katanya.
Selain itu, ia menekankan bahwa selain kompetensi semua pejabat harus juga memiliki loyalitas terhadap pimpinan, karena dengan loyalitas dinamika birokrasi akan berjalan dan terlaksana dengan baik demi terciptanya kualitas tata kelola pemerintahan yang bermartabat.
“Semoga melalui seleksi ini akan melahirkan pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Padang Lawas Utara yang benar-benar qualified sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku. Kepada seluruh peserta, selamat mengikuti seleksi ini dengan baik dan berintegritas dan mempunyai komitmen mewujudkan Padang Lawas Utara yang beriman, cerdas, maju dan beradat,” ucapnya.
Ketua panitia seleksi JPTP Burhan Harahap dalam laporannya menyebutkan, pelaksanaan Tes kompetensi assesment center ini dijadwalkan berlangsung selama 2 hari yakni tanggal 6-7 Desember 2021.
Katanya, Sesuai Pengumuman Panitia Seleksi Nomor : 003/PANSEL-JPT/2021 Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara Tahun2021, dengan batas waktu pendaftaran yang ditetapkan ada sebanyak 15 (lima belas) pelamar yang mendaftar untuk mengikuti Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara, dengan rincian yakni :
1. Kepala Dinas Lingkungan Hidup;
a. Kadarisman SP,
b. Gerlina Kani Harahap SP,
c. Romi Henraja Ritonga SSos MM,
d. Amri Hamonangan Siregar SSTP MM
2. Kepala Dinas Perhubungan ;
a. Ahmad Hilaluddin Daulay SSos MSi,
b. Sugeng Priono Siregar SSTP MAP,
c. Syahrizal SH,
d. Iskandar Muda Hasibuan SSTP MSP,
3. Kepala Dinas Kesehatan ;
a. dr Herlina Sonera Batubara,
b. dr Sri Prihatin Kurnia Ningsih Harahap,
c. dr Afrida Henny
4. Kepala Dinas Kependudukan dan pencatatan Sipil ;
a. Awaluddin Jamin Harahap SSos MSi,
b. Muzni Lelo Halomoan Harahap SSTP MSP,
c. Muhammad Ali Hasibuan SSos,
d. Panerangan Siregar SPd MSi,
Untuk tim penguji, Pansel mendatangkan akademisi dari Universitas Graha Nusantara (UGN) Drs Mohd Arifin Lubis MPd selaku Rektor UGN, Drs Ir Sutan Pulungan MSi selaku Dekan Falkultas Pertanian dan Dr Burhanuddin SSos MPd selaku Dosen PNS DPK UGN serta tim assesmen uji kompetensi Ir Suryadi Utomo MAP bersama Aloycius Widiyanto Yatindro SPsi.(Ar)