Dandim 0212/TS Resmikan Desa Batang Pane II Sebagai Kampung Pancasila

Redaksi Dalto Media
Rabu, 23 Maret 2022 | 18:20 WIB Last Updated 2022-03-23T11:21:46Z

Foto : Dandim 0212/TS Rooy Chandra Sihombing bersama Forkopimda Kabupaten Padang Lawas Utara meresmikan tugu Kampung Pancasila di Desa Batang Pane II, Selasa (23/03/2022).

PADANG LAWAS UTARA - Desa Batang Batang Pane II, Kecamatan Halongonan Timur, Kabupaten Padang Lawas Utara diresmikan sebagai Kampung Pancasila oleh Komandan Kodim 0212/TS Letkol (INF) Rooy Chandra Sihombing, Rabu (23/03/2022).

Dalam kegiatan peresmian tersebut, turut hadir Bupati Padang Lawas Utara Andar Amin Harahap, Kapolres Tapsel AKBP Roman Smaradhana Elhaj, Kajari Padang Lawas Utara Hartam Ediyanto, Ketua DPRD Mukhlis Harahap, Ketua MUI Kabupaten Padang Lawas Utara Mukti Ali Siregar, Ketua FKUB Kabupaten Padang Lawas Utara Awaluddin Harahap, Kasatpol PP Darman Hasibuan, Kadis Kominfo Lailar Rusdi Nasution, Pabung Padang Lawas Utara Mayor (INF) Takbir Dahulu, Camat Halongonan Timur Muzni Lelo Harahap, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Kepala Desa se Kecamatan Halongonan Timur, OKP beserta undangan lainnya.

Dandim 0212/TS Letkol (INF) Rooy Chandra Sihombing dalam sambutan dan bimbingannya menyampaikan bahwa pembentukan kampung Pancasila ini merupakan petunjuk program dari Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman.

Katanya, pembentukan Kampung Pancasila ini adalah upaya untuk menangkal ancaman dari dalam, karena Pancasila yang sudah teruji untuk menangkal rongrongan dan ancaman yang dapat merusak tatanan pemerintahan dan soliditas NKRI.

Kemudian, pembentukan Kampung Pancasila baik di desa ataupun di kecamatan juga bertujuan guna untuk menangkal ancaman yang tidak terduga baik dari bibit-bibit terorisme atau radikalisme serta bahaya laten ideologi lainnya.

“Dengan diresmikannya desa Batang Pane II ini sebagai Kampung Pancasila, kita harus bersama untuk tetap menjaga nilai-nilai Pancasila. Karena dengan adanya Pancasila, kita tidak dapat dipecah belah dan di adu domba oleh pihak-pihak yang ingin menghancurkan negara kita ini,” tegasnya.

Bupati Padang Lawas Utara Andar Amin Harahap dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Kepala Desa Batang Pane II Selamet Nugroho atas terbentuknya desa Batang Pane II sebagai Kampung Pancasila.

“Kalau saya simpulkan Kampung Pancasila adalah toleransi, toleransi kepada diri sendiri atau toleransi kepada orang lain, sebelum fikir, sebelum bertindak harus difikirkan, toleransi kepada diri sendiri, ketika bertindak kepada orang lain juga harus difikirkan. Kalau sudah begitu Insyaallah apapun yang kita cita-citakan tentang Kampung Pancasila ini akan dapat tercapai," ujarnya.

Katanya, ditunjuk sebagai Kampung Pancasila memang merupakan beban dan mudah-mudahan seluruh pemangku jabatan, stakeholder dan masyarakat desa Batang Pane II bisa menjaga dan melaksanakan amanah ini.

Bupati Padang Lawas Utara Andar Amin Harahap juga menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan program Kampung Pancsaila pertama di Kabupaten Padang Lawas Utara ini.

"Saya sangat mengapresiasi atas dibentuknya Kampung Pancasila pertama di Kabupaten Padang Lawas Utara ini, kita berharap akan dibentuk Kampung Pancasila lainnya di Kabupaten Padang Lawas Utara ini," harapnya.

Pada peresmian Kampung Pancasila ini, acara peresmian ditandai dengan potong pita dan penandatanganan prasasti tugu Pancasila yang dirangkai dengan pemantauan Gereja Kristen Indonesia (GKI) Sumut yang ada di wilayah Desa Batang Pane II oleh Dandim 0212/TS Letkol (INF) Rooy Chandra Sihombing didampingi Bupati Padang Lawas Utara Andar Amin Harahap bersama jajaran Forkopimda lainnya.(Ar)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dandim 0212/TS Resmikan Desa Batang Pane II Sebagai Kampung Pancasila

Trending Now

Iklan