Mobil Dinas Tabrak Satu Keluarga Hingga Menelan Korban Jiwa, Bupati Tapsel Buang Badan

Redaksi Dalto Media
Kamis, 08 September 2022 | 17:27 WIB Last Updated 2022-09-08T10:27:38Z

Foto : Bupati Tapsel Dolly Putra Parlindungan Pasaribu.

TAPANULI SELATAN - Bupati Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly Putra Parlindungan Pasaribu terkesan buang badan terkait mobil dinas anggotanya yang menyeruduk satu keluarga di Padangsidimpuan yang mengakibatkan satu orang tewas dan empat orang dilarikan ke rumah sakit, Kamis (08/09/2022).

Dolly Putra saat diwawancarai awak media di Perkantoran Sipirok terkait sikapnya sebagai pimpinan atas insiden mobil dinas lingkungan hidup yang memakai plat hitam dengan BK 144x HH yang seharusnya dengan plat merah nopol BB 188x G, pada Minggu, (04/09/2022) lalu di jalan A.H. Nasution atau By Pass, mengatakan tidak tahu atas insiden tersebut.

"Saya, mobil dinas, gak tahu saya, yang mana mobil dinasnya, banyak mobil dinas loh. Dan itu diluar dinas loh ya," kata Dolly kepada awak media.

Ketika diperjelas jenis kenderaan Dinas Lingkungan Hidup Double Cabin, orang nomor satu di Tapsel ini menyuruh untuk menanyakan langsung kepada dinas terkait.

"Kedinas terkait sajalah. Sikap saya ini mau paripurna, gak tahu saya, gak ada fotonya dan gak ada laporan kesaya juga," ketus Bupati.

Sebagaimana sebelumnya, awak media sudah mengkonfirmasi Bupati Tapsel melalui nomor WhatsApp (WA) sejak tanggal 5 September, pukul 14.49 WIB dan telah terkirim. (Cing Srg)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Mobil Dinas Tabrak Satu Keluarga Hingga Menelan Korban Jiwa, Bupati Tapsel Buang Badan

Trending Now

Iklan