Iklan


Menang Adu Penalti, FC Gelora Purba Sinomba Melaju Ke Semifinal Bonas Cup 2022

Redaksi Dalto Media
Senin, 03 Oktober 2022 | 20:25 WIB Last Updated 2022-10-03T13:47:49Z

Foto : Pemain dan official FC Gelora Purba Sinomba merayakan kemenangan.

PADANG LAWAS UTARA - Tim kebanggaan kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) FC Gelora Purba Sinomba melaju ke semifinal turnamen Bonas Cup 2022 setelah menang adu penalti dengan skor 5-3 atas tim Labura Hebat FC di Stadion Teladan, Medan, Senin (03/10/2022).

Pertandingan kedua tim berakhir dengan drama adu penalti setelah selama 2x45 menit berakhir seri dengan skor 1-1. Tim FC Gelora Purba Sinomba sempat unggul pada menit ke 6 babak pertama melalui gol yang dilesakkan oleh Agil Ahmad Fauzi. Kesebelasan Labura Hebat FC berhasil menyamakan kedudukan melalui gol Syahrul pada menit ke 31 babak pertama.

Di babak kedua, kedua kesebelasan bermain saling menyerang. Namun kedudukan bertahan imbang dengan skor 1-1 dan dilanjutkan dengan babak adu penalti.

Dalam adu penalti, penjaga gawang FC Gelora Purba Sinomba Rahmat berhasil menggagalkan tendangan dari satu pemain Labura Hebat FC dan tendangan satu pemain lainnya melenceng ke sisi kiri gawang sehingga FC Gelora Purba Sinomba berhasil menang dengan skor 5-3.

Manajer tim FC Gelora Purba Sinomba Komaruddin Harahap mengatakan bahwa kedua tim bermain maksimal selama 2x45 menit pertandingan.

Katanya, pertandingan perempat final ini merupakan pertandingan yang berat dan ia berterima kasih kepada para pemain dan pendukung FC Gelora Purba Sinomba.

"Pemain Labura Hebat FC bermain cukup bagus, tetapi pemain FC Gelora Purba Sinomba memiliki mental yang bagus," ujarnya.

Selanjutnya, katanya, tim FC Gelora Purba Sinomba akan menyiapkan diri untuk menghadapi pertandingan di babak semi final Bonas Cup 2022.(Ar)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Menang Adu Penalti, FC Gelora Purba Sinomba Melaju Ke Semifinal Bonas Cup 2022

Trending Now

Iklan