Iklan


Pilkades Huta Raja Berjalan Damai Lahirkan Pemimpin yang Baik

Redaksi Dalto Media
Rabu, 16 November 2022 | 20:07 WIB Last Updated 2022-11-16T13:07:28Z

Foto : Pilkades Huta Raja.

PADANG LAWAS UTARA - Unggul delapan belas suara, kandidat nomor urut satu atas nama Komaruddin Harahap berhasil mengungguli lawannya pada pesta demokrasi Pilkades Desa Huta Raja, Kecamatan Ujung Batu, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta).

Kandidat nomor urut satu Komaruddin Harahap memperoleh suara sah 407 berhasil mengungguli kandidat nomor urut dua Rojali Hasibuan yang hanya meraih 389 suara.

"Komaruddin Harahap unggul atas lawannya Rojali Hasibuan dengan selisih 18 suara pada perhitungan suara Pilkades desa Huta Raja," ujar Ahmad Lubis yang merupakan ketua panitia Pilkades desa Huta Raja, Rabu(16/11).

Ahmad Lubis menambahkan Perhelatan ini berjalan dengan sukses dan aman dengan pengawalan ketat dari pihak PAM TPS dari pihak TNI/Polri.

Dikatakannya, dari 953 orang DPT dengan jumlah pemilih yang hadir untuk memilih sebanyak 801 pemilih dan yang tidak hadir 152 pemilih dan untuk jumlah suara tidak sah sebanyak 5 suara.

"Mudah-mudahan dengan terselenggaranya Pilkades damai ini dapat melahirkan pemimpin yang baik yang dapat membangun desa tercinta kita ini desa Huta raja," pungkasnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pilkades Huta Raja Berjalan Damai Lahirkan Pemimpin yang Baik

Trending Now

Iklan