Foto : Tes wawancara lelang JPTP dilingkungan Pemkab Paluta. |
PADANG LAWAS UTARA - Setelah mengikuti Assesment Test secara tertulis, sebanyak 9 peserta lelang Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) dilingkungan Pemerintahan Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) mengikuti Tes Wawancara terkait makalah yang dibuat yang dilaksanakan di aula Kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Paluta, Kamis (08/12/2022).
Ketua Panitia seleksi JPTP Patuan Rahmat Syukur P Hasibuan melalui Ketua Sekretariat Pansel Andi S Marpaung menyebutkan, pelaksanaan tes wawancara ini dijadwalkan berlangsung selama satu hari.
Katanya, peserta terlebih dahulu melakukan presentasi tentang makalah yang dibuat yang dilanjutkan dengan tes wawancara dengan maksud untuk penilaian kompetensi manajerial yang meliputi aspek berpikir strategis, kecerdasan emosi dan profil personal melalui wawancara terkait makalah yang dibuat dan dipresentasikan.
"Hasilnya nanti akan disesuaikan dengan kompetensi pemerintahan, kultur dan teknis/umum. Dan seluruh rangkaian seleksi ini dilakukan untuk dapat menjaring pejabat pemerintah yang berkompeten dan berkualitas," jelasnya.
Ia menambahkan, Pansel bersama tim penguji akan melakukan penilaian kompetensi peserta melalui presentasi makalah dan wawancara sesuai jabatan yang dilamar dengan tema yang selaras dengan visi misi Kabupaten Paluta.
Andi menyampaikan, dalam tes wawancara ini, peserta diberikan kesempatan untuk memaparkan hasil penulisan makalah kepada Pansel dan tim penguji yang dilanjutkan dengan sesi tanya jawab selama batas waktu yang ditentukan.
"Untuk hasil akhir dijadwalkan akan diumumkan pada 12 Desember mendatang sekaligus penyampaian hasil akhir kepada PPK dan pelaporan kepada KASN," jelas Andi.
Untuk tim penguji langsung menjadi ketua yakni Sekdakab Paluta Patuan Rahmat Syukur P Hasibuan, Sekretaris Inspektur Paluta Erwin Hotmansah Harahap dengan anggota dari kalangan akademisi UGN Padangsidimpuan yakni rektor Mohammad Arifin bersama 2 orang dosen UGN Sutan Pulungan dan Burhanudin.
Dalam sesi wawancara, tampak hadir Bupati Paluta Andar Amin Harahap yang ikut mendengarkan presentasi makalah dan sesekali ikut melakukan wawancara terhadap peserta.
Untuk diketahui, berdasarkan pengumuman pansel nomor :03/PANSEL-JPTP/2022 tentang seleksi terbuka JPTP dilingkungan Pemkab Paluta per tanggal 25 November Desember 2022, adapun jabatan atau struktur yang akan diseleksi tersebut antara lain :
2. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja,
3. Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah.(Ar)