Hasil Seleksi Kompetensi P3K Kabupaten Paluta Tahun 2023 Diumumkan, Cek Nama Anda!

Redaksi Dalto Media
Minggu, 24 Desember 2023 | 16:09 WIB Last Updated 2023-12-27T10:09:16Z

Foto : Kepala BKPSDM Kabupaten Paluta Risky Basyah Harahap.

PADANG LAWAS UTARA - Pemerintah kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) mengumumkan hasil akhir seleksi kompetensi untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (P3K) tahun 2023 jabatan fungsional tenaga kesehatan, tenaga guru dan tenaga tekhnis untuk kabupaten Paluta.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Paluta Risky Basyah Harahap melalui Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Kepegawaian Muhammad Yan Rifai Lubis mengatakan pengumuman tersebut tertuang dalam surat pengumuman Pemkab Paluta nomor : 800/10250/2023 tentang penyampaian hasil seleksi kompetensi calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak jabatan fungsional tenaga teknis, tenaga kesehatan dan tenaga guru tahun 2023 dilingkungan pemerintah kabupaten Paluta yang ditandatangani oleh ketua panitia seleksi daerah pengadaan P3K kabupaten Paluta yang juga Pj Bupati Paluta Patuan Rahmat Syukur P Hasibuan tertanggal 22 Desember.

Pengumuman tersebut berdasarkan surat Plt Kepala Badan Kepegawaian Negara nomor : 12516/B-SI.02.01/SD/E.II/2023 tanggal 11 Desember 2023 tentang penyampaian hasil seleksi calon P3K jabatan fungsional tenaga kesehatan tahun 2023, kemudian surat Plt Kepala Badan Kepegawaian Negara nomor : 13018/B-SI.02.01/SD/E.II/2023 tanggal 22 Desember 2023 tentang penyampaian hasil seleksi calon P3K jabatan fungsional tenaga guru tahun 2023 serta surat Plt Kepala Badan Kepegawaian Negara selaku Ketua Tim Pelaksana Seleksi Nasional pengadaan CASN 2023 nomor : 12051.2/B-SI.02.01/SD/E.II/2023 tanggal 22 Desember 2023 tentang penyampaian hasil seleksi calon P3K jabatan fungsional tahun 2023.

"Pengumuman bisa dilihat di laman resmi kita di bkd.padanglawasutarakab.go.id atau sscasn.bkn.go.id untuk informasi lengkapnya. Dan surat pengumuman tersebut merupakan hasil seleksi kompetensi sebelum masa sanggah (Pra sanggah)," katanya, Minggu (24/12/2023).

Sebagai tambahan katanya, didalam lampiran surat pengumuman tersebut disebutkan sejumlah kode keterangan untuk semua peserta.

"Yang keterangannya L dinyatakan lulus sebagai P3K kabupaten Paluta. Dan ada beberapa keterangan lainnya yang didalam surat pengumuman tersebut sudah dijelaskan dengan terperinci," tambahnya.

Kemudian, pelamar yang dinyatakan lulus sebagaimana tertera dalam lampiran pengumuman, agar melakukan pengisian daftar riwayat hidup (DRH) melalui akun sscasn masing-masing peserta dari tanggal 16 Desember 2023 sampai dengan tanggal 14 Januari 2024.

Ada sejumlah persyaratan dan dokumen sebagai kelengkapan dokumen usul penetapan NI PPPK yang harus disiapkan serta diunggah oleh CPPPK melalui akun masing-masing.

"Peserta bisa melihat dan mengikuti mengikuti perkembangan informasi di website resmi bkd.padanglawasutarakab.go.id, dan jika ada yang kurang faham, silahkan datang ke kantor BKPSDM Kabupaten Paluta pada saat jam kerja," pungkasnya.(AR)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hasil Seleksi Kompetensi P3K Kabupaten Paluta Tahun 2023 Diumumkan, Cek Nama Anda!

Trending Now

Iklan