Peringatan HUT Ke-79 RI di Kecamatan Padang Bolak Tenggara Berlangsung Khidmat dan Meriah

Redaksi Dalto Media
Minggu, 18 Agustus 2024 | 22:16 WIB Last Updated 2024-08-18T15:16:25Z
Foto: Camat Padang Bolak Tenggara Nanda Suhaimi Lubis bertindak sebagai Inspektur Upacara HUT Ke-79 RI, Sabtu (17/8/2024).

PADANG LAWAS UTARA - Pemerintah Kecamatan Padang Bolak Tenggara, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) melaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia yang mengusung tema "Nusantara Baru, Indonesia Maju" bertempat di lapangan bola desa Nagasaribu, Sabtu (17/8/2024).

Dalam upacara tersebut bertindak sebagai Inspektur Upacara Camat Padang Bolak Tenggara dan diikuti Kapus Nagasaribu, jajaran Kepala Desa se-Kecamatan Padang Bolak Tenggara, Badan Permusyawaratan Desa se-Kecamatan Padang Bolak Tenggara, Perangkat Desa, Ormas dan OKP, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, pelajar SD dan SMP se-Kecamatan Padang Bolak Tenggara serta undangan lainnya.

Selepas upacara serangkaian kegiatan tari persembahan dari Naposo Nauli Bulung Bajima Desa Nagasaribu, lomba tarik tambang ibu-ibu dan bapak, lomba balap karung, lomba makan kerupuk dan kegiatan lainnya menambah semangat masyarakat dalam memperingati HUT Ke-79 RI di Kecamatan Padang Bolak Tenggara.

Camat Padang Bolak Tenggara Nanda Suhaimi Lubis, mengungkapkan bahwa antusiasme warga dalam merayakan HUT RI tahun ini sangat tinggi, yang sebagian besar dipicu oleh berbagai kegiatan yang digelar untuk memeriahkan perayaan tersebut.

"Masyarakat Kecamatan Padang Bolak Tenggara dapat menikmati hari kemerdekaan tahun 2024 ini dengan melibatkan diri dalam berbagai kegiatan, mulai dari anak-anak PAUD/TK hingga orang tua. Kami juga menyelenggarakan lomba-lomba yang bisa merangkul semua pihak," ujar Nanda saat dikonfirmasi pada Sabtu (17/8/2024).

Nanda juga menekankan bahwa tingginya rasa kekeluargaan dan persaudaraan di Kecamatan Padang Bolak Tenggara tidak lepas dari dorongan masyarakat terhadap nilai-nilai patriotisme, nasionalisme, dan cinta tanah air.

"Terlihat dari antusiasme masyarakat dalam mengikuti kegiatan, mulai dari pembukaan hingga pelaksanaan upacara dan lomba-lomba yang diadakan, tanpa fokus pada perebutan piala atau hadiah," tambahnya.

Selain itu, ia juga mengapresiasi rasa persaudaraan yang terjalin baik antar desa, antar instansi, dan seluruh lapisan masyarakat. Keakraban yang terbangun selama kegiatan berlangsung menciptakan suasana tentram dan harmonis di Kecamatan Padang Bolak Tenggara.

Ia juga menyampaikan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan seluruh rangkaian kegiatan HUT Ke-79 RI di Kecamatan Padang Bolak Tenggara.

"Masyarakat semakin diperkuat dengan nilai kekeluargaan untuk berpartisipasi dalam mendukung program-program kemasyarakatan, baik di tingkat desa maupun kecamatan. Karena tanpa kekompakan, kita tidak dapat melangkah lebih maju," tukasnya. (AR)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Peringatan HUT Ke-79 RI di Kecamatan Padang Bolak Tenggara Berlangsung Khidmat dan Meriah

Trending Now

Iklan